Whatsapp Logo
Start a Conversation Hi! Click one of our member below to chat on Whatsapp
Bagaimana Caranya Bisa Bekerja Sama Dengan Rekan Kerja?
Siker.id | 21 Nov 2021 15:30


Bagikan ke
Bekerja bersama rekan satu tim bisa membuat tugas kantor semakin ringan. (siker)

siker.id - Dalam menyelesaikan pekerjaan, sudah tentu membutuhkan kerja sama antar anggota tim yang baik. Dengan begitu, tujuan yang sudah ditetapkan pun dapat dicapai secara maksimal. Meski demikian, kerja sama dengan rekan satu tim bukan hal yang mudah. Mengingat, dalam satu tim ada berbagai pemikiran yang berbeda tiap orangnya. Lalu, bagaimana caranya agar dapat menjalin kerja sama dengan teman kerja satu kantor? Berikut ini ulasan lengkapnya.

Baca juga: Apa Saja Manfaat Kerjasama Tim?

1. Mulai dengan Tepat

Sebelum memulai bekerja bersama tim baru, Anda perlu memperkenalkan diri dan bekerjasama merancang rencana. Satu-satunya cara agar Anda dapat bekerja dengan baik adalah jika tim menyetujui sistem kerja dari awal-akhir. Jadwalkan waktu untuk menyelesaikan semua pekerjaan bersama, meskipun itu harus membagi-bagi menjadi tugas individu di tengah-tengah dan disatukan di akhir, atau menyempatkan beberapa waktu dalam sehari untuk berkolaborasi dalam tugas.

2. Bersikap Terbuka

Mungkin saja Anda merasa ingin mencoba dan mengakomodasi gaya kerja orang lain pada dirimu, namun strategi tersebut tidak selalu menjadi yang paling produktif. Preferensi kerja masing-masing anggota tim sangat penting, dan terbukalah mengenai hal tersebut. Jika ada bagian pekerjaan yang buat Anda kurang nyaman atau kurang ahli dalam hal tersebut, Anda juga harus terbuka. Hal ini bukan berarti Anda lemah atau tidak ahli, namun dengan begini kalian bisa menemukan alternatif kerja yang menguntungkan.

3. Sikap dan Etika Kerja

Selanjutnya, Anda perlu memperhatikan sikap dan etika kerja. Pastikan untuk selalu bersikap baik dan profesional. Hal ini pun perlu diterapkan sejak awal Anda masuk kerja ya. Dengan begitu, Anda dapat lebih mudah memahami budaya, sekaligus lingkungan kerja sekitar.

4. Cari Informasi dan Pahami Target

Selanjutnya, Anda harus mencari tahu dalam tim apa akan bekerja, lalu apa saja yang akan menjadi tanggung jawab tim tersebut. Hal ini penting dipahami sejak awal. Agar lebih jelas, tanyakan pada atasanmu – apa saja yang perlu dilakukan? Dan apa yang menjadi tujuan dari kerja sama tim tersebut? Mengetahui hal ini dapat membantumu lebih mudah bekerja sama, sekaligus bisa ikut berkontribus dalam mencapai tujuan.

Baca juga: 9 Budaya Kerja Ini Bisa Bangkitkan Semangat Kerja

5. Memahami Cara Bekerja

Sebaliknya Anda juga harus aktif mempelajari bagaimana para rekan kerjamu bisa bekerja dengan baik, dan lakukan apa yang bisa dilakukan untuk mengakomodir preferensi, kekuatan, kelemahan tersebut. Jangan interogasi mereka, namun tanyakan tentang apa yang dapat membantu dan tidak membantu mereka pada pengerjaan tugas di pekerjaan sebelumnya. Kamu tidak bisa mengharapkan rekan kerjamu dapat mengikuti semua preferensi kerjamu, begitu juga sebaliknya. Poin pentingnya adalah bahwa kalian saling memahami preferensi ini dan bekerjasama untuk berkompromi.

6. Luangkan Waktu Bersama

Salah satu cara untuk meningkatkan skill kerja tim adalah dengan menghabiskan beberapa waktu luang Anda bersama anggota lain. Hal ini akan membantu terutama jika Anda sama sekali tidak familiar dengan mereka. Tidak harus menjadi teman dekat, namun lingkungan kantor biasanya membuat orang-orang sulit untuk terbuka, dan akan sangat mudah jika bekerja bersama orang yang sudah dikenal sebelumnya.

7. Aktif Dalam Berbagai Aktivitas

Ingat, Anda juga perlu berbaur dengan seluruh lingkungan kantor lho, bukan hanya tim kerja saja. Untuk itu, luangkan waktumu untuk berinteraksi dengan orang lain.

8. Bersikap Profesional

Tips terakhir yang bisa Anda terapkan – pastikan selalu bersikap dewasa dan profesional. Kedua poin ini tak boleh Anda lupakan! Dalam pekerjaan tentu Anda akan menghadapi masalah, jadi Anda dituntut untuk bisa menyikapinya secara dewasa. Hindari berbagai sikap yang bisa merugikan diri sendiri, seperti emosional, keras kepala, egois, atau bahkan tidak disiplin.

Sekian artikel tentang tips agar bisa kerja sama dengan rekan kerja. Bila menyukai artikel ini bisa Anda bagikan pada banyak orang. Jika ada kritik dan saran bisa tulis pada kolom komentar. Terima kasih.

Baca juga: 10 Ciri Karyawan yang Disukai Atasan


Editor: Theo Adi -

     

Komentar