Whatsapp Logo
Start a Conversation Hi! Click one of our member below to chat on Whatsapp
5 Tanda Nyata Perusahaan Mengalami Kebangkrutan
Siker.id | 25 Jan 2022 21:00


Bagikan ke
Tanda nyata perusahaan alami kebangkrutan. (siker)

siker.id - Saat memulai dan membangun sebuah usaha, tentunya tidak ada yang menginginkan perusahaan tersebut mejadi bangkrut dan terhenti begitu saja. Namun jika Anda cukup teliti dan jeli, tanda-tanda dan ciri-ciri perusahaan akan bangkrut sebenarnya dapat terdeteksi sedari dini. Pasalnya, ada banyak sekali penyebab usaha tidak berkembang yang terkadang luput dari penglihatan kita sebagai seorang yang terjun di dalam dunia tersebut. Banyaknya faktor penyebab yang bisa menyebabkan adanya kebangkrutan dalam sebuah perusahaan, baik itu faktor dari dalam maupun beberapa faktor eksternal yang menjadi penghambat lancarnya perkembangan sebuah perusahaan. Berikut 5 tanda perusahaan yang mulai mengalami kebangkrutan!

Baca juga: Mengapa Divisi Purchasing Penting Dalam Perusahaan?

Permasalahan finansial

Pembayaran gaji yang tidak tepat pada waktunya merupakan tanda yang paling mudah disadari bahwa sebuah perusahaan sedang bermasalah. Jika itu terjadi pada perusahaan kamu, sebaiknya tanyakan apa yang sebenarnya sedang terjadi. Jadi jika pembayaranmu terlambat atau bahkan tidak dibayar, ketahuilah bahwa situasi keuangan perusahaan kamu cukup mengerikan. Selain masalah pembayaran gaji yang terlambat, kamu juga harus curiga jika sulit mendapatkan kenaikan gaji. Perusahaan yang sehat secara finansial tentu akan menyejahterakan karyawannya sesuai dengan dedikasi yang telah diberikan oleh karyawan tersebut.

Lingkungan kerja

Tak hanya permasalahan finansial, tanda-tanda kebangkrutan juga bisa dilihat dari lingkungan kerja di perusahaan tersebut. Biasanya tanda-tanda perusahaan tidak sehat seperti jajaran manajemen senior akan resign dan akan pindah ke perusahaan lain. Jika itu terjadi, kamu patut curiga bahwa perusahaan sedang bermasalah atau bahkan akan mengalami kebangkrutan. Perubahaan kepemimpinan yang konstan terjadi merupakan tanda perusahaan sedang bermasalah.

Tidak ada perekrutan karyawan baru

Tak hanya dari sisi jajaran atas perusahaan, ada hal lain yang bisa menjadi tanda sebuah perusahaan akan bangkrut atau berada dalam kondisi yang tidak sehat. Tanda tersebut adalah tidak adanya perekrutan karyawan baru. Pasalnya, salah satu ciri-ciri perusahaan maju adalah secara rutin menambah karyawan karena bisnis yang memang terus berkembang. Jika ada karyawan yang resign namun posisi tersebut tidak juga diisi dengan orang baru, tentu akan mengganggu kinerja karyawan lainnya dalam sebuah perusahaan.

Baca juga: 5 Keuntungan Menggunakan MYOB dalam Perusahaan

Mundurnya Para Petinggi Perusahaan

Biasanya para petinggi dan memiliki perananan penting dalam perkembangan sebuah perusahaan. Jadi jika mereka sudah mundur, boleh jadi ini sebuah pertanda dimana kebangkrutan akan segera terlaksana. Apalagi jika mereka mundur secara massal dan tidak lagi membantu dalam perkembangan perusahaan tersebut.

Alur Komunikasi Berubah

Beberapa tanda yang mengarah ke sebuah PHK, salah satunya adalah bahwa komunikasi yang dulu disampaikan secara lisan atau secara langsung sekarang tiba-tiba melalui email atau memo.

Sekian artikel tentang tanda perusahaan mengalami kebangkrutan. Bila menyukai artikel ini bisa Anda bagikan. Jika ada kritik dan saran bisa tulis pada kolom komentar. Terima kasih.

Baca juga: Berikut 5 Software Akuntansi yang Dipakai Perusahaan


Editor: Theo Adi -

     

Komentar