Whatsapp Logo
Start a Conversation Hi! Click one of our member below to chat on Whatsapp
5 Tips Berani Berkata Tidak!
Siker.id | 20 Feb 2023 14:15


Bagikan ke
People Pleaser (siker.id)
ARTIKEL TERKAIT

siker.id - Jika anda sering merasa segan untuk menolak permintaan seseorang, bisa jadi anda memiliki sifat seorang people pleaser. People pleaser merupakan sebutan bagi individu yang menempatkan kebutuhan orang lain diatas kebutuhannya dirinya sendiri. People pleaser dipandang sebagai individu yang menyenangkan, baik hati, dan suka membantu. Namun, image tersebut justru membuat individu people pleaser mengalami kesulitan seperti rela mengorbankan kebutuhan diri sendiri, kesulitan membela diri dan cenderung mengabaikan kepentingan diri sendiri. Individu yang memiliki kepribadian ini cenderung memendam perasaan frustasi dan rasa marah yang berakibat pada munculnya gejala stres, kecemasan dan hubungan yang tidak sehat (toxic).

Baca juga: Produktif Malah Jadi Toxic? Kok Bisa?

Terdapat ciri yang menggambarkan bahwa kamu mungkin adalah seorang people pleaser; Pertama, kamu sulit mengatakan ‘tidak’ dan memiliki rasa bersalah ketika mengatakan ‘tidak’. Kedua, kamu merasa khawatir bahwa menolak orang lain akan membuat mereka memiliki pandangan negatif kepada dirimu. Ketiga, Kamu merasa ragu namun tetap menyetujui dan melakukan hal-hal yang sebenarnya tidak ingin kamu lakukan. Keempat, kamu selalu merasa ingin sempurna. Kelima, Berpura-pura bahwa kamu sepakat dan menyetujui pendapat orang lain meskipun sebenarnya kamu tidak setuju untuk menghindari perbedaan pendapat atau konflik. Terdapat 5 tips yang dapat people pleaser lakukan untuk berani menolak permintaan seseorang

1. Tetapkan sebuah Batasan. Dengan cara menetapkan, mengetahui dan mengkomunikasikan batas kemampuan dirimu kepada orang lain.

2. Mulai lah dari hal-hal kecil. Dengan cara memberanikan diri berkata tidak pada suatu hal yang bukan menjadi tanggung jawab atau diluar kemampuanmu.

Baca juga: Pentingnya Memiliki Skill Teamwork

3. Menetapkan tujuan dan prioritas dengan siapa yang akan kamu bantu dan tujuan/manfaat apa yang akan kamu capai.

4. Hindari membuat alasan. Ketika berkata tidak, berusalah untuk jujur dengan keadaan sebenarnya

5. Membantu apabila ingin membantu. Membantu orang lain merupakan pekerjaan yang mulia. Namun hal tersebut harus dilakukan dengan memikirkan Batasan dirimu sendiri.

Sekian tips yang dapat dilakukan untuk menghilangkan sifat people pleaser. Jika cara diatas belum efektif dan belum bisa menghilangkan sifat people pleaser hingga menimbulkan ketidaktenangan jiwa dan social, jangan ragu bertemu professional untuk meminta bantuan. Semoga bermanfaat!

Baca juga: 3 Tips Berinteraksi Dengan Rekan Kerja Yang Introvert


Editor: Devieda Putri Hidayat -

     

Komentar
ARTIKEL TERKAIT
Pencarian