icon Logo
Start a Conversation Hi! Click one of our member below to chat on Whatsapp
5 Alasan Resign yang Bisa Diterima
Siker.id | 18 Jan 2022 12:45


Bagikan ke
Alasan resign yang bisa diterima. (siker)

siker.id - Mengundurkan diri atau yang sering disebut dengan resign dari tempat pekerjaan merupakan istilah yang tak asing lagi bagi para pekerja. Meskipun terlihat sepele, namun dalam mengutarakan apa yang menjadi alasan resign kepada atasan adalah hal yang tidak gampang. Apalagi jika Anda melihat kalau ada kemungkinan atasanmu tidak membuka peluang untuk mengundurkan diri dari perusahaan tersebut. Alias Anda bakalan tetap bekerja diperusahaan tersebut walau Anda ingin resign secepatnya. Agar proses resign Anda bisa berjalan dengan mulus, Anda bisa mencari terlebih dahulu apa saja contoh alasan resign yang baik dan logis buat Anda.

Baca juga: Bagaimana Cara Mengajukan Resign Yang Baik?

Gaji yang Tidak Sesuai dengan Tugas

Setiap karyawan tentu memiliki tugasnya masing-masing. Hal tersebut biasanya sudah tertulis di kontrak kerja. Tetapi, bagaimana jika tugas yang diberikan terlalu banyak dan tidak ada kenaikan gaji? Maka dari itu, alasan resign ini juga masih masuk akal untuk Anda gunakan. Pekerjaan yang banyak tetapi tidak sebanding dengan gaji, ada baiknya Anda pindah ke tempat yang baru.

Tidak Cocok dengan Lingkungan Kerja

Setiap perusahaan memiliki budaya kerja masing-masing. Bagaimana perusahaan memberikan tuntutan, tipe kepemimpinan atasan terhadap bawahan, dan sebagainya. Budaya kerja ini sangat berpengaruh terhadap kinerja karyawan. Sehingga dapat mempengaruhi kecocokan karyawan dengan lingkungan kerja. Oleh karena itu, alasan resign yang satu ini juga bisa Anda gunakan saat untuk menjelaskan kepada atasan atau calon perusahaan yang baru.

Alasan Keluarga

Alasan resign ini biasanya diajukan juga oleh perempuan muda yang baru menikah. Tetapi, alasan keluarga ini juga dapat berupa mengasuh anak atau menjaga orang tua yang sedang sakit. Seperti contohnya kehamilan. Beberapa pekerjaan menuntut seseorang untuk berada di lapangan, maka dari itu kondisi ibu hamil sangat tidak memungkinkan.

Baca juga: Berikut 7 Alasan Resign Kerja yang Sering Digunakan

Studi Lanjut 

Alasan selanjutnya ini terbilang logis buat Anda yang sedang merencanakan studi lanjut untuk meningkatkan keprofesionalan Anda ke depannya. Alasan resign kerja ini memberikan peluang besar permohonan pengunduran diri Anda dari perusahaan tersebut bisa berjalan mulus. Alasannya, karena pihak perusahaan bisa mengerti melanjutkan studi itu memerlukan waktu yang benar-benar fokus untuk menyelesaikannya.

Memulai Bisnis Sendiri

Alasan resign yang tepat berikutnya adalah ingin berwiraswasta secara mandiri. Alasan pengunduran diri ini tergolong bisa Anda gunakan. Mungkin setelah sekian lamanya Anda sudah bekerja di perusahaan tersebut, Anda baru menyadari bahwa passion Anda yang sesungguhnya adalah di dunia bisnis. So, kenapa tidak memulai saja sebelum terlambat?

Sekian artikel tentang beberapa alasan resign yang masuk akal. Bila menyukai artikel ini bisa Anda bagikan. Jika ada kritik dan saran bisa tulis pada kolom komentar. Terima kasih.

Baca juga: Yuk, Simak! Tata Cara Resign yang Baik dan Benar


Editor: Theo Adi -

     

Komentar