icon Logo
Start a Conversation Hi! Click one of our member below to chat on Whatsapp
Bagaimana Cara Membangun Budaya Kerja Positif?
Siker.id | 31 Dec 2021 20:00


Bagikan ke
Cara membangun budaya kerja positif. (siker)

siker.id - Salah satu faktor yang memengaruhi produktivitas kerja dan perkembangan sebuah perusahaan adalah budaya kerja. Apabila budaya kerja di perusahaan baik dan positif, secara otomatis produktivitas karyawan dan perkembangan perusahaan tersebut juga akan ikut meningkat. Landasan dalam meraih kesuksesan pun akan semakin kuat dan kokoh. Berikut ini ada beberapa tips yang bisa mendorong terbangunnya budaya kerja positif.

Baca juga: Berikut Ini Tips Kerja Cerdas di Tempat Kerja

1. Prioritaskan Employee Wellness

Prioritas utama Anda adalah kesehatan dan keselamatan karyawan. Tidak ada organisasi yang berkembang dan memiliki budaya kerja positif tanpa karyawan yang sehat secara fisik, mental, dan emosional. Kesehatan karyawan menentukan kebahagiaan dan produktivitas mereka. Bangun sistem yang membuat karyawan Anda merasa aman saat harus masuk kantor, seperti penerapan protokol kesehatan ketat dan penyediaan fasilitas pendukung.

2. Promosikan Work-Life Balance

Bekerja dari rumah tidak selalu menyenangkan, sebab karyawan semakin sulit memisahkan antara pekerjaan dan kehidupan. Bahkan, banyak dari mereka yang menghabiskan waktu kerja di rumah lebih lama daripada jam kerja normal di kantor. Untuk mempromosikan keseimbangan hidup dan pekerjaan, mulailah dari hal sederhana: tidak mengganggu karyawan Anda dengan pesan dan e-mail pekerjaan di luar jam kerja, sekalipun mereka bekerja di rumah. Hargai waktu pribadi mereka.

3. Budaya Mengapresiasi

Memberikan apresiasi kepada karyawan akan membangun budaya positif yang kuat. Setiap kontribusi dan pencapaian yang dihargai akan membuat karyawan puas dan mendorong perilaku yang sama. Ini juga akan memotivasi karyawan lainnya untuk meningkatkan kinerja mereka. Perusahaan yang memiliki budaya mengakui hasil kerja individual maupun tim akan memiliki karyawan yang terlibat dan loyal. Hal ini karena mereka telah memperoleh pemenuhan diri dan kebahagiaan dalam bekerja.

Baca juga: Bagi Mahasiswa Kupu, Bagaimana Cara Mendapatkan Kerja?

4. Kendalikan Emosi Diri Sendiri

Setiap individu harus mampu mengendalikan emosi dirinya masing-masing. Caranya adalah cobalah untuk lebih mengenali perasaan diri sendiri. Cari penyebab dari hal-hal apa saja yang bisa membuatmu marah. Kemudian, carilah juga solusi yang tepat untuk mengatasinya. Oleh karena itu, untuk belajar mengendalikan diri, Anda sosok yang memang paling bisa melakukannya, bukan orang lain.

5. Belajar Mengerti dan Memahami Perasaan Rekan Kerja

Untuk menjaga kekompakan demi terciptanya budaya kerja yang positif, dalam sebuah perusahaan dibutuhkan rasa empati dari setiap karyawannya. Hal tersebut akan membuat masing-masing menjadi mampu mengerti dan memahami perasaan rekan kerjanya. Belajarlah melatih diri untuk lebih berempati kepada orang lain. Ingatlah selalu bahwa Anda bekerja di sebuah perusahaan itu bersama manusia yang memiliki perasaan. Maka dari itu, membangun sikap saling mengerti dan memahami perasaan rekan kerja yang lainnya, memang perlu dilakukan.

Sekian artikel tentang membangun budaya kerja positif. Bila menyukai artikel ini bisa Anda bagikan. Jika ada kritik dan saran bisa tulis pada kolom komentar. Terima kasih.

Baca juga: Berikut Dampak Ketika Sering Pindah Kerja


Editor: Theo Adi -

     

Komentar