icon Logo
Start a Conversation Hi! Click one of our member below to chat on Whatsapp
Apa Yang Harus Dilakukan Setelah Mendapatkan PHK?
Siker.id | 08 Dec 2021 19:45


Bagikan ke
Hal yang harus Anda lakukan setelah mendapatkan phk dari perusahaan. (siker)

siker.id - Bukan hanya putus cinta yang menyakitkan. Kena Pemutusan Hubungan Kerja (PHK) pun demikian. Malah bisa lebih parah efeknya jika belum mendapatkan pekerjaan baru, sementara tabungan atau uang pesangon menipis. Yah namanya juga dunia kerja, sulit untuk memprediksi apa yang akan terjadi di masa depan, termasuk PHK. Hal ini sangat wajar terjadi karena beberapa faktor, di antaranya perusahaan bangkrut atau pailit, melakukan efisiensi, hengkang dari satu negara ke negara lain, dan lainnya. Jika PHK terjadi dan menimpamu, jangan langsung down, stres, apalagi Depresi. Harus tetap semangat karena PHK bukanlah akhir dari segalanya. Berikut ini yang harus dilakukan bila Anda terkena PHK!

Baca juga: Ini yang Perlu Anda Ketahui tentang PHK!

1. Terkena PHK bukan berarti Anda pecundang

Keputusan PHK bukan didasarkan pada penilaian bahwa Anda tidak berguna. Jangan pernah menyalahkan diri saat Anda masuk daftar pegawai yang terkena PHK. Tak ada yang salah dengan Anda. Anda adalah makhluk yang spesial dan unik. Yakini hal ini sebagai bagian dari diri Anda.

2. Menerima keadaan dan kembali bangkit

Sikap menerima kondisi terburuk dalam karier dan pekerjaan akan memudahkan Anda mengatasi keadaan sulit ini. Pahamilah, Anda, sebagai pegawai, tak memiliki wewenang untuk membuat keputusan dalam mempertahankan posisi. Keputusan perusahaan untuk memangkas jumlah karyawan dipengaruhi birokrasi korporasi, termasuk di dalamnya motivasi politik dari orang-orang yang punya kuasa.

3. Jangan Menyalahkan Siapapun

Dalam kejadian PHK, maka seringkali pekerja akan menyalahkan pihak perusahaan dan bahkan tindakan seperti ini bisa dipastikan akan terjadi. Jangan menyalahkan pihak perusahaan, sebab PHK adalah sebuah hal yang dilakukan dengan penuh pertimbangan dan tidak serta merta diputuskan dalam semalam. Perusahaan pasti telah mempertimbangkan dengan matang mengenai dampak dan juga akibat yang akan diambil dari kejadian PHK.

Baca juga: Waspada ! 8 Tanda Ini Sinyal Kamu akan Kena PHK

4. Jangan Terpuruk dan Mengurung Diri

PHK adalah hal yang sulit untuk dihadapi dan tentunya akan menjadi beban yang cukup berat untuk Anda pikul sendiri. Oleh karena itu, sangat penting bagi Anda untuk membaginya dan memberikan kesempatan bagi orang-orang terdekat Anda untuk memberikan dukungan kepada Anda. Jangan terlalu lama terpuruk dengan hal ini, cobalah membuka diri dan bercerita pada keluarga atau teman-teman Anda mengenai kesulitan yang baru saja Anda hadapi.

5. Liburan Sejenak

Perlu waktu untuk menenangkan diri setelah di PHK? Coba refreshing sejenak. Bisa dengan liburan ke suatu tempat yang ingin Anda kunjungi, mudik ke kampung halaman, melakukan hobi yang sudah lama ditinggalkan, atau kegiatan lain yang menyenangkan. Cara ini dijamin cukup ampuh untuk meredakan kesedihan Anda. Menjaga kesehatan mental, sehingga saat kembali menghadapi kenyataan, bersiap diri dengan semangat baru, pikiran yang jernih, dan rileks.

6. Segera Cari Pekerjaan Baru

Begitu kesedihan mereda, semangat sudah terkumpul, segera cari pekerjaan baru. Ingat, melamar pekerjaan juga butuh waktu. Prosesnya cukup lama, mulai dari menebar lamaran kerja hingga ke tahapan wawancara kerja. Apalagi kalau kandidatnya banyak, sehingga pihak perusahaan lebih selektif dalam memutuskan siapa yang akan diterima. Dalam proses mencari pekerjaan baru, dapat memanfaatkan situs lowongan kerja terpercaya, menghubungi keluarga, teman, sahabat, atau kerabat dekat.

Sekian artikel tentang hal yang harus dilakukan saat mendapatkan PHK. Bila menyukai artikel ini bisa Anda bagikan. Jika ada kritik dan saran bisa tulis pada kolom komentar. Terima kasih.

Baca juga: Wajib Tahu ! Ini Hak Karyawan jika Terkena PHK


Editor: Theo Adi -

     

TAG :

Komentar