icon Logo
Start a Conversation Hi! Click one of our member below to chat on Whatsapp
Kamu Ingin Menjadi Seorang Bidan? Pahami 5 Tips Ini!
Siker.id | 30 Nov 2022 09:30


Bagikan ke
Bidan (siker)

siker.id – Apakah kamu memiliki minat yang tinggi untuk bekerja dalam bidang kesehatan?

Bila begitu, kamu bisa meniti karier untuk menjadi seorang bidan, sobat siker.

Ya, seorang bidan ini bertugas untuk seseorang yang telah mengikuti program pendidikan bidan yang diakui di negaranya dan telah lulus dari pendidikan tersebut, serta memenuhi kualifikasi untuk didaftarkan dan atau memiliki izin yang sah untuk melakukan praktik bidan.

Nah, bila kamu memang memiliki keinginan yang tinggi terhadap pekerjaan ini ada baiknya kamu memahami beberapa tips yang ada di bawah ini, sobat siker!

Baca Juga: Berikut Tips Menjadi Perawat Anestesi

Tips Menjadi Seorang Bidan

Dilansir dari laman rekerja, berikut beberapa tips yang dapat kamu tempuh untuk menjadi seorang bidan antara lain:

1. Masuk akademi kebidanan

Cara pertama yang bisa kamu lakukan adalah dengan masuk ke akademi kebidanan.

Ya, alangkah lebih baiknya akademi kebidanan yang kamu pilih telah terakreditasi dengan baik agar menjamin akademi tersebut memang layak untuk dimasuki dan kamu bisa belajar dengan baik disana.

2. Menjalani masa kuliah kebidanan

Tahap selanjutnya adalah dengan menjalani masa kuliah kebidanan.

Kamu dapat menempuh pendidikan jurusan D3 maupun D4, sebisa mungkin jalani masa kuliah tersebut dengan baik.

Pasalnya, nantinya kamu akan mendapatkan banyak ilmu setelahnya. Ilmu tersebut akan berguna saat Kamu telah lulus dan bekerja menjadi bidan.

3. Menjalani masa magang

Tips selanjutnya yang bisa kamu lakukan adalah dengan menjalani masa magang.

Ya, kamu bisa lakukan hal ini.

Biasanya masa-masa ini juga terdapat dalam masa pendidikan di akademi kebidanan.

Secara umum, bidan akan menjalani 6 bulan masa teori, kemudian 6 bulan praktik.

Baca Juga: Ingin Jadi Seorang Dokter Gigi? Pahami 5 Tips Ini!

4. Bergabung di IBI

Tips selanjutnya yang bisa kamu lakukan adalah dengan bergabung di IBI atau singkatan dari Ikatan Bidan Indonesia.

IBI sendiri merupakan suatu organisasi profesi bagi para bidan di seluruh Indonesia.

Dengan bergabung pada organisasi ini, kamu juga telah memperluas lingkup relasi yang bagus bagi karir di masa depan.

5. Mengurus STR

Tips penting selanjutnya yang tak boleh kamu lewatkan adalah dengan mengurus STR.

Ya, bila kamu telah lulus dari akademi kebidanan serta telah melakukan pelatihan di klinik atau rumah sakit untuk mendapatkan pengalaman selama kurang lebih 2 tahun, maka kamu akan diperkenankan untuk mengurus STR atau Surat Tanda Registrasi yang berfungsi untuk Kamu yang ingin membuka praktik bidan sendiri.

Nah, itu tadi artikel mengenai tips seorang bidan yang dapat kamu pelajari. Jangan lupa like, share, dan komen jika dirasa bermanfaat ya, sobat siker!

Baca Juga: Berikut Perbedaan Bidan dan Perawat


Reporter: Fauzan Nur Rochman
Editor: -

     

TAG :

Komentar
Pencarian