icon Logo
Start a Conversation Hi! Click one of our member below to chat on Whatsapp
Minat Jadi Project Engineer? Kuasai Hal Ini!
Siker.id | 17 Oct 2022 15:00


Bagikan ke
Project engineer (siker)

siker.id – Apakah kamu merupakan lulusan teknik dan ingin memiliki karir yang cemerlang? Bila begitu kamu bisa bekerja menjadi seorang project engineer. Apa itu project engineer?

Dikutip dari Techslang, project engineer merupakan para ahli yang bertugas untuk mengelola upaya industri dalam mencapai target yang kompleks dari awal hingga akhir proyek, seperti ditulis Techslang.

Mereka bertanggung jawab atas semua aspek bisnis dalam proyek, termasuk proses perencanaan strategi, penganggaran, pemilihan staf teknisi, dan lain-lain.

Project engineer juga akan menghabiskan banyak waktu di lokasi proyek guna memastikan semua pekerjaan dapat diselesaikan dengan aman dan efisien.

Jika dirinci, tanggung jawab utama mereka adalah mengatur budget, menganalisis permintaan, berkomunikasi dengan berbagai divisi, dan melakukan perencanaan proyek dengan efektif.

Baca Juga: Mengenal Pekerjaan Sound Engineer

Tugas dan Tanggung Jawab Project Engineer

Dirangkum dari GetReskilled dan Seek, berikut beberapa tugas dan tanggung jawab seorang project engineer antara lain:

• Melakukan inspeksi lokasi/supervisi

• Mengawasi penerapan protokol keselamatan

• Memastikan proyek berjalan sesuai rencana dan anggaran

• Membuat laporan progres proyek

• Memastikan proyek dilakukan sesuai SOP perusahaan dan undang-undang

• Menjabarkan proyek menjadi sebuah timeline rinci

• Menyiapkan tim, material, dan tools yang diperlukan

• Berkomunikasi dengan project manager, desainer, engineer, dan lainnya

Baca Juga: Apa itu Hardware Engineer? Ini Penjelasannya!

Skill Project Engineer

Bila kamu memang ingin memiliki karir di bidang pekerjaan ini kamu harus menguasai skill yang dibutuhkan. Dikutip dari Glints, berikut beberapa skill yang bisa kamu miliki untuk menjadi seorang project engineer antara lain:

• MATLAB

• Metode dan prosedur manufaktur

• Manajemen keselamatan

• Manajemen proyek

• Desain

• Analisis kebutuhan

• CAD/CAM Circuit Design

Sementara itu, soft skill yang diperlukan seorang project engineer antara lain:

• Organisasi

• Komunikasi yang baik

• Detail-oriented

• Problem solving

Nah, itu tadi artikel mengenai project engineer yang dapat kamu pelajari. Jangan lupa like, share, dan komen jika dirasa bermanfaat ya, sobat siker!

Baca Juga: Pekerjaan Seorang Network Engineer itu Apa? Ini Dia!


Reporter: Fauzan Nur Rochman
Editor: -

     

Komentar