icon Logo
Start a Conversation Hi! Click one of our member below to chat on Whatsapp
3 Hal Yang Ditakuti Karyawan Di Kantor
Siker.id | 16 Jun 2022 14:00


Bagikan ke
Ilustrasi karyawan takut (freepik/siker.id)

siker.id - Ketika kita masuk ke dunia kerja, banyak hal dan kegiatan yang berlangsung di kantor, termasuk tugas dan kewajiban seorang karyawan. Tidak semua pekerjaan, tugas, serta proses yang terjadi dapat diterima dengan baik oleh para karyawan, 

Nah, berikut ini ada beberapa yang sering ditakuti hingga tak disukai oleh karyawan. Simak dibawah ini.

Baca juga : Tekanan Kerja Terlalu Berat? Lakukan 3 Hal Ini!

1. Deadline

Kecemasan dan kekhawatiran akan risiko tak dapat memenuhi deadline tepat waktu bisa menimbulkan rasa tertekan dan memicu stres. Perasaan tertekan ini justru akan menambah hambatan bagi seseorang untuk dapat  menyelesaikan target pekerjaan yang ditugaskan.

Sebenarnya deadline bisa menjadi bermanfaat untuk memberikan arah dalam menyusun detail pekerjaan yang harus dikerjakan setiap hari. Adanya deadline juga membantu menentukan apa yang harus dikerjakan terlebih dahulu dan mengukur seberapa efektif susunan rencana kerja yang dibuat dapat mendukung pencapaian target pekerjaan.

2. Lembur

Adakalanya suatu tugas masih belum kelar padahal waktu sudah menunjukkan jam pulang dan tugas tersebut harus selesai pada tanggal hari itu. Kalau sudah begitu, mau tak mau kamu pun harus lembur untuk menyelesaikan tugas-tugas kamu. Beberapa orang mungkin tak masalah untuk bekerja lembur, namun ada banyak yang merasa terbebani jika harus lembur.

Hal ini memang tergantung pada pribadi dan keperluan masing-masing individu. Terlalu sering lembur memang bukanlah hal yang baik. Jika hanya sesekali , lembur boleh-boleh saja. Tetapi pikirkan ulang akibatnya bagi kondisi kesehatan kamu  dan kehidupan sosial kamu jika harus lembur setiap hari.

Baca juga : 3 Hal yang Harus Dipelajari Karyawan Baru

3. Mutasi

Mutasi sering menimbulkan kecemasan. Entah itu  atasan, rekan kerja atau justru kamu sendiri yang harus dimutasi. Hal ini karena mutasi identik dengan suatu perubahan, minimal perubahan dalam hubungan antar manusia. Memikirkan perlu beradaptasi lagi dari awal dengan sifat dan perilaku orang baru, kadang-kadang mengundang stres.

Namun kamu jangan membiarkan hal ini mematahkan semangatmu. Anggaplah mutasi sebagai suatu tantangan baru yang menarik, sekaligus kesempatan kamu untuk berbuat lebih baik.

Itulah dia beberapa hal yang ditakuti karyawan di kantor, selain itu revisi juga termasuk salah satu hal yang ditakuti hingga tidak disukai para karyawan,

Sekian artikel ini, semoga bermanfaat. Terima kasih.

Baca juga : 3 Hal yang Wajib Diwaspadai Rekan yang Ambisius


Editor: Maya Indra Purnamasari -

     

Komentar