icon Logo
Start a Conversation Hi! Click one of our member below to chat on Whatsapp
3 Tips Jitu Anti Telat Ke Kantor Dengan KRL
Siker.id | 31 May 2022 10:30


Bagikan ke
Ilustrasi dalam KRL (freepik/siker.id)

siker.id - Berangkat bekerja, tetapi lokasi kantor yang jauh dari tempat tinggal sekarang ini menjadi tidak masalah karena adanya akses kereta. Ketimbang naik angkutan umum seperti bus, kereta api memberikan kelebihan, yaitu bebas macet dan cepat. Kereta api di Jakarta sekarang sudah lebih canggih, awalnya hanya KRL Commuter Line, sekarang sudah ada kereta bawah tanah atau MRT (Mass Rapid Transit) dan LRT (Light Rail Transit).

Ketika kamu mondar-mandir setiap hari dengan menggunakan kereta, jika suatu hari kamu merasa terlambat dan terburu-buru, pastinya rasa stres dan emosi juga meningkat. Nah, berikut ini ada beberapa tips untuk kamu menghindari terlambat ke kantor dengan menggunakan kereta.

Baca juga : 3 Tips Cara Memiliki Mental yang Kuat

1. Buat jadwal kegiatan pribadi

 

Agar bisa berangkat tepat waktu, susunlah jadwal kegiatan pribadi di pagi hari dan tentukan berapa lama waktu yang diperlukan. Dengan membuat jadwal ini, kamu tidak akan membuang waktu dalam memikirkan apa yang harus dilakukan terlebih dahulu.

2. Mencari transportasi alternatif lain

Kamu bisa memilih antara mengemudikan kendaraan pribadi, naik transportasi umum, menggunakan sepeda, atau berjalan kaki. Jika situasi jalanan sangat macet, dan di sekitar kantor terdapat fasilitas KRL atau MRT, kamu bisa memanfaatkannya sebagai alternatif transportasi. 

Baca juga : 3 Tips Ampuh Memaksimalkan Work Life Balance

Apabila kamu putuskan untuk menggunakan sepeda atau berjalan kaki, pastikan jarak tempat kerja tidak terlalu jauh dari tempat tinggal, ya.

3. Batasi teknologi

Saat ini, banyak orang mencari smartphone ketika baru bangun tidur, baik untuk membalas pesan, menjawab panggilan masuk, melakukan browsing, atau sekadar membuka media sosial.

Akibat terlalu asyik, tanpa disadari kamu sudah membuang banyak waktu. Maka, batasi penggunaan teknologi di pagi hari, dan fokus melakukan kegiatan sesuai jadwal di pagi hari. 

Demikian beberapa tips di atas tadi untuk kamu agar bisa menghindari waktu terlambat ke kantor, semoga membantu ya!

Sekian artikel ini, jika ada kritik dan saran silahkan tulis pada kolom komentar. Terima kasih.

Baca juga : 4 Tips Untuk Memulai Bisnis Coffee Shop


Editor: Maya Indra Purnamasari -

     

Komentar