icon Logo
Start a Conversation Hi! Click one of our member below to chat on Whatsapp
3 Aturan Menggunakan HP di Tempat Kerja
Siker.id | 29 May 2022 07:00


Bagikan ke
Aturan penggunaan HP (siker)

siker.id - HP merupakan teknologi yang memudahkan kita untuk terhubung dengan orang lain kapanpun dan dimanapun. Tentu kita semua suka berinteraksi dengan HP. Kita dapat saling memberikan kabar dan terhubung dengan orang-orang yang disayangi. Ya, ini adalah hal yang baik jika menggunakan HP dengan bijak. Sebaliknya, jika tidak menggunakan HP dengan bijak, HP akan menjadi hal yang sangat mengganggu, apalagi saat kita berada di tempat kerja.. HP dapat membuat kita kehilangan fokus. lalu bagaimana aturan penggunaan hp di tempat kerja? Berikut ulasannya!

Baca juga: 3 Cara Hilangkan Rasa Bosan di Tempat Kerja

Matikan nada dering

Kita harus memastikan bahwa HP berada dalam keadaan diam. Jika sedang berkomunikasi dengan seseorang akan hal yang penting, setel HP dalam keadaan getar, sehingga kita tidak akan mengganggu rekan kerja yang sedang fokus pada pekerjaan. Sekarang ini, penggunaan smartwatch juga sangat membantu kita untuk mengetahui siapa saja yang mengirimi pesan dan panggilan yang masuk tanpa harus berinteraksi dengan HP secara langsung. Ini memungkinkan untuk melihat apakah pesan yang masuk adalah hal yang benar-benar penting dan harus segera dijawab atau dapat dijawab nanti.

Gunakan HP hanya untuk panggilan yang penting saja

Melakukan obrolan ringan dengan teman atau keluarga di jam kerja, bukanlah sebuah hal yang penting. Kita bisa melakukannya saat istirahat. Jika kita mendapatkan panggilan yang penting, tidak ada salahnya untuk menjawab panggilan tersebut, misalnya pihak sekolah menelpon dan mengatakan bahwa kita harus menjemput anak yang sakit. Ini adalah panggilan yang penting dan harus dijawab dengan segera. Atasan juga akan mengerti situasi yang kita hadapi. Namun, jika sahabat menelpon hanya untuk membicarakan rencana akhir pekan, kita dapat menundanya hingga jam istirahat.

Baca juga: 3 Manfaat Memiliki Growth Mindset Di Tempat Kerja

Tidak membawa HP ke kamar kecil

Salah satu etika penggunaan HP di tempat kerja adalah tidak membawa HP ke kamar kecil. Mengapa? Bisakah kita bayangkan jika tiba-tiba klien menelpon dan kita menjawabnya sambil memperdengarkan suara air dari toilet? Ini menunjukkan bahwa kita tidak menghargai orang tersebut. Klien juga mungkin akan berpikir ulang untuk menjalin kerjasama lagi di lain waktu.

Sekian artikel tentang aturan menggunakan hp di tempat kerja. Bila menyukai artikel ini bisa dibagikan pada banyak orang. Jika ada kritik dan saran bisa tulis pada kolom komentar. Terima kasih.

Baca juga: 3 Gaya Kepemimpinan di Tempat Kerja


Reporter: Theo Adi
Editor: -

     

Komentar