icon Logo
Start a Conversation Hi! Click one of our member below to chat on Whatsapp
3 Manfaat Supply Chain Management dalam Perusahaan
Siker.id | 23 May 2022 17:30


Bagikan ke
Manfaat supply chain management (siker)

siker.id - Pernahkah Anda berpikir bagaimana sebuah biji kopi dari pohon bisa menjadi sebungkus kopi instan dengan berbagai macam rasa? Atau minyak goreng yang terletak di dapur rumah Anda berasal dari buah kelapa sawit yang bahkan tidak ada kebunnya di sekitar kota Anda? Menarik bukan? Sederhananya, proses tersebut merupakan konsep dari Supply Chain Management atau Manajemen Rantai Pasokan. Supply chain management bertujuan untuk merencanakan dan mengkoordinasikan semua kegiatan yang terdapat dalam supply chain, sehingga akan tercapai pelayanan kepada customer yang maksimal dengan biaya yang relatif rendah. lalu apa yang menjadi manfaat dasar adanya Supply Chain Management ini? Berikut ulasannya!

Baca juga: 3 Manfaat Utama Program Magang buat Perusahaan

Pelanggan akan Puas

Penerapan supply chain management mendorong sebuah perusahaan untuk memuaskan para pelanggannya. Perusahaan menjamin kepuasajn para pelanggannya dengan berbagai cara salah satunya yaitu dengan menghasilkan barang/jasa yang sesuai dengan permintaan para pelanggan sebagai mitra usahanya. Supply chain management (SCM) tentu memiliki peran yang penting untuk membantu sebuah perusahaan karena pihak yang membeli atau menggunakan barang tersebut merasa puas atas permintaannya yang sesuai. Pelanggan yang puas pasti akan kembali untuk membeli atau menggunakan jasa perusahaan tersebut. Hal ini sangat menguntungkan.

Pemanfaatan Aset Perusahaan dengan Maksimal

Teknologi berperan cukup penting dalam menerapkan supply chain management dalam suatu perusahaan. Dengan adanya teknologi, perusahaan dituntut untuk meningkatkan kinerja para karyawan. Dengan ini biasanya perusahaan akan bekerja sama dengan penyedia perangkat lunak (software) yang akan mendukung para karyawan dalam menjalankan mekanisme supply chain.

Baca juga: 3 Tips Meniti Karir Di Perusahaan Startup

Meningkatkan Keuntungan

Tidak hanya pendapatan saja yang meningkat, dengan menerapkan konsep supply chain management sebuah perusahaan akan mampu memperoleh keuntungan di atas rata-rata. Hal ini dikarenakan perusahaan dapat menjual barang atau jasanya dengan optimal, menjaga tingkat kepuasan para pelanggan, serta dapat memaksimalkan proses produksi dan distribusi secara efisien.

Sekian artikel tentang manfaat adanya supply chain management dalam perusahaan. Bila menyukai artikel ini bisa dibagikan pada banyak orang. Jika ada kritik dan saran bisa tulis pada kolom komentar. Terima kasih.

Baca juga: 3 Persiapan Sebelum Melamar Perusahaan Besar


Reporter: Theo Adi
Editor: -

     

Komentar