icon Logo
Start a Conversation Hi! Click one of our member below to chat on Whatsapp
3 Website Membuat Foto HD dengan Mudah
Siker.id | 20 Apr 2022 16:00


Bagikan ke
Website pembuat foto HD (siker)

siker.id - Bagi yang suka dengan hobi fotografi atau melakukan fotografi untuk kepentingan profesi, pastinya kamu butuh kualitas foto HD yang super jernih. Meski kualitas kamera HP dan kamera professional tiap tahun sudah semakin baik, kadang ada saja foto yang gambarnya buram dan tidak jelas. Kamu tidak perlu khawatir, karena ada banyak cara untuk membuat foto dari buram ke HD dengan mudah dan cepat. Berikut ini beberapa cara mendapatkan foto dengan kualitas HD.

Baca juga:  3 Website Untuk Mereview CV secara Gratis

Online Convert Free

Online Convert Free juga bisa kamu gunakan untuk mengubah ke foto HD.

• Buka browser.

• Ketik https://onlineconvertfree.com/convert-format/jpg-to-hdr/ di search tab.

• Setelah masuk ke halaman Online Convert Free, klik menu “Choose File”.

• Di situs ini ada pilihan lain untuk memilih foto, yaitu klik “Drag and Drop File”.

• Pilih foto yang mau diubah kualitasnya.

• Klik “Convert”.

• Setelah sesuai hasil yang diinginkan, klik “Download” untuk menyimpan foto HD ke dalam gadget.

Waifu2x

Gunakan situs Waifu2x yang berasal dari Jepang untuk mengedit foto HD via PC maupun laptop.

• Buka browser.

• Ketik http://waifu2x.udp.jp/ atau bisa ketik Waifu2x di Google.

• Setelah masuk ke beranda, klik menu “Choose File”, lalu pilih foto yang akan diubah kualitasnya.

• Klik “Style”, lalu pilih “Photo”.

• Di menu “Noise Reduction” pilih kualitas “High”.

• Di menu “Upscaling” pilih opsi “2x”.

• Lalu masukkan verifikasi CAPTCHA.

• Klik “Convert” untuk memulai konversi kualitas foto ke HD.

• Masuk ke halaman baru, klik “Save Image as” untuk menyimpan foto HD ke perangkatmu.

Baca juga: 5 Jenis Website Untuk Membuat CV Online

Resize Image

Pilihan lainnya untuk mengedit foto HD lewat laptop atau smartphone adalah Resize Image.

• Kunjungi https://resizeimage.net/.

• Klik “Upload Image” dan pilih foto yang akan diedit.

• Klik “Resize Your Image” dan perbesar resolusi foto.

• Klik “Select the Output Image Format” lalu pilih antara JPG, PNG, GIF, atau BMP.

• Lalu klik “Best Image Quality” dan klik “Resize Image”.

• Setelah konversi selesai, klik “Download”.

Sekian artikel tentang cara mendapatkan foto kualiats HD dengan mudah. Bila menyukai artikel ini bisa dibagikan pada banyak orang. Jika ada kritik dan saran bisa tulis pada kolom komentar. Terima kasih.

Baca juga: Berikut 6 Website Untuk Membuat CV Online


Reporter: Theo Adi
Editor: -

     

Komentar