icon Logo
Start a Conversation Hi! Click one of our member below to chat on Whatsapp
3 Tips Memilih Pemimpin Kerja yang Baik
Siker.id | 30 Mar 2022 12:45


Bagikan ke
Tips memilih seorang pemimpin kerja. (siker)

siker.id - Estafet kepemimpinan pasti pernah dan akan terjadi di dalam dunia kerja. Ada seseorang yang nantinya berperan dalam menentukan siapa yang pantas memimpin tim atau bahkan perusahaan untuk masuk dalam periode selanjutnya. Akan tetapi sebelum menentukan, ada beberapa hal yang sebenarnya perlu dipertimbangkan agar bisa memilih pemimpin yang tepat.

Setiap individu pastinya memiliki jiwa kepemimpinan yang tertanam dalam diri masing-masing. Sebab, ini adalah keterampilan yang dibutuhkan oleh setiap orang khususnya dalam dunia kerja. Ada seseorang yang jiwa kepemimpinannya visioner, ada pula yang interpersonal. Oleh karena itu agar tidak salah dalam memilih seorang pemimpin, berikut beberapa ciri yang bisa dijadikan acuan dasar memilih seorang pemimpin.

Baca juga: 3 Ciri Seorang Pemimpin yang Baik

Keinginan

Seorang pemimpin harus memiliki niat atau keinginan yang tinggi. Apalagi untuk menjadi seseorang yang bijaksana, strategis, dan berakal logis dalam bekerja. Intensionalitas adalah kunci dari seorang pemimpin dalam bidang apa pun. Wilkinson dan Leary, anggota fakultas Harvard Kennedy School berpendapat, kepemimpinan itu berarti memiliki keinginan dan minat belajar yang cepat dan konkret.

Salah satu tugas utama seorang pemimpin adalah pemecah masalah. Dalam setiap perjalanan, masalah pasti akan datang. Pada saat itulah dibutuhkan sebuah solusi untuk menyelesaikannya. Oleh karena itu, satu-satunya cara pertama yang dilakukan adalah memilih pemimpin yang memiliki perhatian yang tinggi, strategis, dan berakal.

Memiliki kemauan terus belajar

Dapat diandalkan, strategis, dan peduli, semua itu akan sia-sia jika seorang pemimpin tidak berkemauan tinggi untuk terus belajar dan memperbaiki. Kerendahan hati adalah sifat atau karakter yang menjadi kunci seorang pemimpin.

Situasi dan kondisi tidak akan sama setiap saatnya, pasti akan berubah. Begitu pun dengan keadaan pemerintah, pasar, perusahaan, atau bahkan SDM. Berkemauan tinggi untuk terus belajar, terbuka, dan rendah hati dapat membuat seorang pemimpin beradaptasi dan bekerja dengan lebih baik dalam hal apa pun. Bahkan seorang Charles Darwin berpendapat, jika Anda tidak bisa belajar dan beradaptasi, Anda pasti tidak akan produktif.

Baca juga: 3 Alasan Kuat Terpilih Sebagai Pemimpin

Kesetiaan

Komitmen serta kepercayaan dalam organisasi mana pun sangat penting untuk sebuah tim. Hal ini untuk menciptakan tim yang sehat dan berkinerja tinggi.

Ketika berusaha mempromosikan atau mempekerjakan seseorang untuk menjadi pemimpin, lihatlah kesetiaan orang tersebut. Perhatikanlah orang itu mampu atau tidak untuk membuktikan bahwa dirinya memang setia dan dapat dipercaya. Sebab, ketika sudah menjadi seorang pemimpin, pasti akan memikul tanggung jawab yang lebih besar dari sebelumnya.

Sekian artikel tentang cara memilih seorang pemimpin kerja yang baik. Bila menyukai artikel ini bisa dibagikan pada banyak orang. Jika ada kritik dan saran bisa tulis pada kolom komentar. Terima kasih.

Baca juga: Berikut 3 Kalimat yang Pantang Diucapkan Pemimpin


Editor: Theo Adi -

     

Komentar