Whatsapp Logo
Start a Conversation Hi! Click one of our member below to chat on Whatsapp
3 Cara Pertahankan Citra Positif di Tempat Kerja
Siker.id | 31 Jan 2022 18:00


Bagikan ke
Cara pertahankan citra positif di tempat kerja. (siker)

siker.id - Dunia kerja memang ada tantangan tersendiri. Terjun dalam dunia kerja tidak sekedar bergelut dengan tumpukan pekerjaan yang harus segera diselesaikan. Ada juga yang berhadapan dengan atasan maupun sesama rekan kerja. Sikap dan pembawaan turut mempengaruhi penilaian mereka atas dirimu.

Jika membicarakan penilaian dari orang lain, tentu kita semua menginginkan citra diri yang positif, termasuk pekerjaan. Bagaimana cara mempertahankan citra diri positif dalam dunia kerja? Agar bisa menjadi pelajaran bersama, simak tips di bawah ini!

Baca juga: Berikut Tanda Tempat Kerjamu Toxic

Tahan diri dari arus persaingan tidak sehat

Arus persaingan tidak sehat memang mudah ditemukan di segala tempat. Pasti kita sudah tidak asing lagi dengan perilaku yang mengarah pada perbuatan saling menjatuhkan antar sesama. Contohnya seperti perilaku adu domba maupun saling melempar kesalahan satu sama lain.

Menahan diri dari terlibat arus persaingan tidak sehat menjadi salah satu tips yang bisa diterapkan untuk mempertahankan citra diri positif di tempat kerja. Bagaimana pun juga, sekali dalam terlibat arus persaingan tidak sehat, kamu akan memiliki banyak musuh yang bisa membahayakan kelangsungan karir ke depannya.

Jangan sungkan meminta maaf

Meminta maaf sudah seharusnya dilakukan ketika kita melakukan kesalahan atau melakukan suatu aktivitas yang mengganggu kenyamanan orang lain. Walaupun ini menjadi salah satu bagian dari etika, namun pada faktanya masih cukup banyak orang yang memandang sebelah mata akan hal tersebut termasuk dalam dunia kerja.

Padahal berani meminta maaf menjadi salah tips yang bisa kamu lakukan untuk mempertahankan citra diri positif di lingkungan kerja, lho. Perilaku berani meminta maaf menunjukkan bahwa dirimu adalah individu yang bisa dipercaya dan tidak lari dari tanggung

Baca juga: Berikut Hal yang Menjadi Ketakutan Karyawan di Tempat Kerja

Jangan melempar tanggung jawab

Dalam lingkup dunia kerja, setiap orang pasti memiliki tanggung jawab masing-masing sesuai dengan tugas dan pekerjaan yang harus dilaksanakan. Tugas antara satu orang dengan orang lainnya sudah pasti akan berbeda sesuai dengan bidangnya masing-masing.

Jika kamu ingin mempertahankan citra diri positif di tempat kerja, salah satu tips yang bisa kamu lakukan yaitu jangan melempar tanggung jawab. Setiap orang sudah memiliki beban pekerjaannya masing-masing yang harus diselesaikan. Perilaku tidak melempar tanggung jawab menunjukkan bahwa dirimu adalah sosok yang berkomitmen penuh dalam bekerja.

Sekian artikel tentang cara pertahankan citra positif di tempat kerja. Bila menyukai artikel ini bisa Anda bagikan. Jika ada kritik dan saran bisa tulis pada kolom komentar. Terima kasih.

Baca juga: 4 Tips Mengatasi Rasa Minder di Tempat Kerja


Editor: Theo Adi -

     

Komentar