- Staff Finance, Wajib Punya Skill Ini
- Begini Tugas Wajib Staff Pajak, Cek Yuk !
- Legal Officer: Definisi dan Tugasnya Dalam Perusahaan
- Apa Tugas dan Fungsi Seorang Programmer?
- Apa Itu Reporter dan Perannya Dalam Dunia Media?
- Apa Peran Editor Dalam Dunia Jurnalistik?
- Apa Tugas Video Editor Dalam Perusahaan Media?
- Pentingnya Akuntan Dalam Mengelola Keuangan Perusahaan
- Berikut Ini Definisi dan Tugas Staf Administrasi
- Pentingnya Konsultan Keuangan Dalam Pengelolaan Keuangan
siker.id - Pernahkah Anda menonton berita di televisi dan berpikir bagaimana, ya, cara menjadi seorang reporter? Setiap harinya, para reporter selalu berusaha membawakan berita dari lapangan untuk pemirsa di rumah dalam situasi apa pun. Meski tergolong sebuah pekerjaan yang cukup menantang dan berisiko, peminat profesi ini ternyata tak pernah surut. Berikut ini tips-tips bagi Anda semua yang ingin berkarier di bidang jurnalistik!
1. Asah Keterampilan Menulis
Gelar saja tidak cukup. Gelar di bidang jurnalistik, tentu tidak berarti tanpa keterampilan menulis yang berarti. Jadi, asahlah kemampuan menulis. Salah satu caranya, lakukan dengan menulis berbagai bidang. Tulisan itu bisa ditampilkan di blog atau media sosial. Dengan begitu, sudah mulai mem-branding diri sebagai penulis. Cobalah tulis isu-isu terkini di sekitar. Temukan topik yang menarik untuk diwawancarai.
2. Pelajari Cara Mewawancarai Orang Lain
Seorang jurnalis juga harus melatih kemampuan berpikir kritis dan meningkatkan kemampuan bertanya. Pelajari wawancara dari beberapa reporter terkenal dan catat strategi yang mereka gunakan.
3. Baca, Baca dan Baca
Seorang reporter wajib hukumnya membaca buku, agar luas wawasannya dan up to date berita-berita terkini. Jika Anda tidak suka membaca buku, minimal luangkan 10 menit setiap bangun tidur untuk membaca berita melalui smartphone.
4. Selalu Belajar Hal-Hal Baru
Tentu menjadi reporter harus giat belajar, supaya ilmunya semakin bertambah. Karena liputan sifatnya tidak bisa diprediksi. Contohnya, jika ada peliputan di DPR, maka harus belajar politik. Atau jika peliputan di KPK, Anda bisa belajar hukum.
Baca juga: Berikut Pengertian dan Tugas Seorang Digital Marketing
5. Ingat Etika Jurnalistik
Cara untuk menjadi reporter yang baik tidak didasarkan oleh apa yang dilakukan, akan tetapi hasil karya jurnalistik yang dihasilkan. Selama ia menjalankan tugasnya sesuai dengan kaidah-kaidah kode etik jurnalistik, maka besar keyakinan saya bahwa orang tersebut akan bisa menjadi reporter yang baik. Seorang reporter yang baik harus mampu membuat karya jurnalistik yang sesuai dengan kaidah kode etik jurnalistik sekaligus membawa manfaat tidak hanya pada dirinya tetapi juga pada masyarakat luas.
6. Empati
Seorang reporter juga harus mampu mencerminkan apa yang dirasakan masyarakat dan memiliki empati dalam proses peliputan berita. Jangan sampai mengesampingkan perasaan orang lain seperti narasumber, demi mendapatkan berita yang menarik. Reporter harus tahu apa pertanyaan yang layak dan kapan waktu yang pantas untuk menanyakannya pada orang yang tepat.
7. Jalin Hubungan dengan Reporter, Penulis, dan Editor
Bagian terbesar dari masuk ke industri apa pun adalah mengetahui orang yang tepat. Di bidang jurnalistik, bangunlah jaringan dengan reporter, penulis, editor, dan tokoh relevan lainnya. Hubungi reporter top, tanyakan dengan sopan apakah mereka punya waktu untuk mengobrol.
8. Tidak Manja
Ingin menjadi reporter, tapi masih memiliki sifat kekanak-kanakan. Tentu sifat itu harus segera dihilangkan, karena menjadi jurnalis kerjanya dinamis atau tidak menentu. Misalkan Anda harus live report di terik matahari, hujan-hujanan dan blusukan ke tempat terpencil pun harus siap.
Sekian artikel tentang tips menjadi seorang reporter yang handal. Bila menyukai artikel ini bisa Anda bagikan. Jika ada kritik dan saran bisa tulis pada kolom komentar. Terima kasih.
Komentar
- Staff Finance, Wajib Punya Skill Ini
- Begini Tugas Wajib Staff Pajak, Cek Yuk !
- Legal Officer: Definisi dan Tugasnya Dalam Perusahaan
- Apa Tugas dan Fungsi Seorang Programmer?
- Apa Itu Reporter dan Perannya Dalam Dunia Media?
- Apa Peran Editor Dalam Dunia Jurnalistik?
- Apa Tugas Video Editor Dalam Perusahaan Media?
- Pentingnya Akuntan Dalam Mengelola Keuangan Perusahaan
- Berikut Ini Definisi dan Tugas Staf Administrasi
- Pentingnya Konsultan Keuangan Dalam Pengelolaan Keuangan