Whatsapp Logo
Start a Conversation Hi! Click one of our member below to chat on Whatsapp
Tertarik Jadi Merchandiser? Begini Pekerjaanya!
Siker.id | 13 Oct 2022 14:09


Bagikan ke
Merchandiser (siker)

siker.id – Pernahkah kamu mendengar pekerjaan ini? Bagaimana pekerjaanya? Nah, merchandiser ini merupakan seseorang yang bekerja untuk mengatur display tampilan barang di sebuah swalayan. Strategi penataan yang baik akan membuat pembeli merasa mudah untuk mencari lalu membeli suatu barang.

Tak hanya bertugas pada seputar displai produk. Namun, pekerjaannya lebih luas dari hal tersebut. Ia harus mampu memastikan bahwa jumlah produk yang benar tersedia di toko atau di situs web.

Merchandiser memastikan produk tiba tepat waktu dan bekerja sama dengan bagian purchasing untuk memperkirakan, merencanakan, dan memantau tingkat stok.

Ia juga bekerja sama dengan staf displai untuk memutuskan bagaimana barang harus dilihat untuk memaksimalkan penjualan.

Nah bila kamu tertarik pada pekerjaan ini, pahami tanggung jawab dan keterampilan apa saja yang dibutuhkan seorang merchandiser di bawah ini, sobat siker!

Baca Juga: Mengenal Pekerjaan Seorang Pramugari

Tanggung Jawab Merchandiser

Berikut beberapa tanggung jawab merchandiser secara umum antara lain:

Menganalisis Tren Pasar terhadap Produk

Salah satu tugas merchandiser adalah melakukan analisis tren market terhadap produk-produk yang dijual.

Dalam artian lain, seorang merchandiser harus mencari tahu produk apa yang sedang banyak dicari dan dibeli oleh pelanggan.

Produk-produk itulah yang harus mendapat perhatian lebih untuk ditempatkan di lokasi yang mudah dijangkau pelanggan.

Mengatur Tata Letak Penjualan

Tanggung jawab seorang merchandiser selanjutnya adalah mengatur tata letak penjualan.

Pada umumnya, sebuah toko memiliki floor plan atau layout sendiri. Dari floor plan tersebut, merchandiser bisa menentukan lokasi yang cocok untuk setiap produk yang dijual.

Selain cocok, merchandiser juga bertanggung jawab agar produk tersebut mudah ditemukan oleh pelanggan.

Bahkan, ada pula trik-trik yang bisa dilakukan, seperti menaruh produk-produk kecil di bagian kasir agar dilirik pelanggan.

Memeriksa Produk yang Dipajang

Tanggung jawab selanjutnya tentu berkaitan dengan produk yang dipajang. Sebelum produk dipajang di sebuah toko, kios, atau supermarket, seorang merchandiser harus memeriksa produk-produk tersebut.

Hal-hal yang diperiksa antara lain harga, tanggal kadaluarsa, kondisi kemasan, hingga kondisi produk itu sendiri. Merchandiser harus memastikan bahwa produk tersebut memang layak untuk dijual.

Menjalankan Strategi Promosi

Hal ini juga menjadi lingkup tanggung jawab seorang merchandiser. Seorang merchandiser juga bertugas melakukan strategi promosi yang sudah dirancang oleh bidang lainnya. Promosi yang dimaksud bisa berupa diskon, beli 1 gratis 1, dan lain sebagainya.

Baca Juga: Mengenal Pekerjaan Admin Support

Skill Merchandiser

Bila kamu memang berminat untuk menjadi seorang merchandiser, ada baiknya kamu mempelajari beberapa skill atau keterampilan yang dibutuhkan antara lain:

• Mempunyai kemampuan komunikasi yang bagus

• Mempunyai kreativitas yang tinggi dalam mengatur display produk yang menarik dan sesuai kebutuhan pembeli

• Keterampilan analisis data dan tren yang ada

• Paham customer behaviour sehingga paham bagaimana menempatkan produk dengan baik

• Mempunyai tingkat ketelitian yang tinggi

Nah, itu tadi pekerjaan seorang merchandiser yang dapat kamu pelajari. Jangan lupa like, share, dan komen jika dirasa bermanfaat ya, sobat siker!

Baca Juga: Tertarik Mencoba Pekerjaan IT Support? Pelajari Ini!


Reporter: Fauzan Nur Rochman
Editor: -

     

TAG :

Komentar
Pencarian