Whatsapp Logo
Start a Conversation Hi! Click one of our member below to chat on Whatsapp
3 Cara Komunikasi yang Baik dengan Rekan Kerja
Siker.id | 05 May 2022 17:00


Bagikan ke
Komunikasi efektif dengan rekan kerja (siker)

siker.id - Sebagai pekerja, kamu harus memiliki kemampuan untuk melakukan komunikasi secara efektif. Sebab, hal ini dapat membangun lingkungan kerja yang nyaman untukmu, bahkan bisa meminimalisasi terjadinya konflik dengan sesama rekan kerja di kantor. Dengan begitu, kamu akan jauh dari kata perselisihan akibat miskomunikasi yang membuat rekan kerja dan atasanmu menjadi salah paham. Oleh karena itu, lakukanlah komunikasi efektif, baik dalam hal menyampaikan apa yang ingin kamu sampaikan maupun mendengarkan dengan baik apa yang rekan kerja dan atasan sampaikan. Memang tidak mudah untuk langsung bisa menerapkannya, jadi lakukan saja secara perlahan. Nah, untuk dapat membantumu menerapkan komunikasi efektif, coba lakukan cara berikut ini.

Baca juga: 3 Tips Cara Meningkatkan Komunikasi Verbal

Jelaskan apa yang ingin kamu sampaikan dengan rinci dan jelas

Di kantor tentunya informasi yang kamu sampaikan akan melibatkan banyak orang, sehingga apa yang kamu sampaikan tersebut bisa dari satu orang lalu lanjut ke orang lainnya. Oleh karena itu, agar tidak ada kesalahan mengenai apa yang kamu maksudkan dalam informasi yang ingin disampaikan, jelaskanlah dengan rinci dan sejelas mungkin sejak dari awal kamu menyampaikannya. Sehingga walau informasi tersebut berlangsung dari mulut ke mulut tetap dapat tersampaikan dengan baik.

Ajukan pertanyaan di dalam komunikasi tersebut

Saat melakukan komunikasi, agar berjalan dua arah dan efektif baik dalam penyampaian dan penerimaan informasi, sebaiknya kamu mengajukan pertanyaan di dalam diskusi tersebut. Adanya pertanyaan menunjukkan bahwa kamu memang memperhatikan dan berusaha untuk bisa memahami sepenuhnya atas informasi apa yang sedang dibahas. Mengajukan pertanyaan juga memberikan penghargaan kepada lawan bicara sebagai tanda bahwa kamu mendengarkan pembicaraannya dan berusaha memahaminya dengan baik. Jika informasi tersebut dapat memberikanmu ilmu baru dan wawasan yang lebih luas, maka ajukanlah banyak pertanyaan agar kamu bisa mengumpulkan informasi sebanyak mungkin.

Baca juga: Beberapa Keterampilan Komunikasi agar Berpengaruh di Kantor

Menerima perbedaan pandangan lawan bicara tanpa melibatkan emosi

Terbangunnya komunikasi yang efektif antar rekan kerja akan terjadi saat kamu dan lawan bicara saling jujur dan terbuka. Bukan hanya mengenai perasaan dan pandanganmu, namun juga dalam hal sikap dan pikiran saat menerima pandangan lawan bicaramu. Hargai sudut pandangnya dengan tidak memperdebatkan apa yang dia katakan. Jangan merasa pandanganmu yang paling benar sehingga kamu selalu menghakimi setiap pandangan lawan bicaramu. Jadilah pribadi yang bijak dan pekerja profesional dengan bisa menerima dan menghargai perbedaan pandangan atau pendapat dari rekan kerja.

Sekian artikel tentang cara lakukan komunikasi yang baik dengan rekan kerja. Bila menyukai artikel ini bisa dibagikan pada banyak orang. Jika ada kritik dan saran bisa tulis pada kolom komentar. Terima kasih.

Baca juga: Tips Menjaga Etika Komunikasi Online dengan Dosen


Reporter: Theo Adi
Editor: -

     

Komentar