Whatsapp Logo
Start a Conversation Hi! Click one of our member below to chat on Whatsapp
Anda Lulusan Pendidikan Geografi Berikut Peluang Kerjanya
Siker.id | 15 Nov 2021 19:15


Bagikan ke
Pendidikan geografi ternyata juga memiliki peluang kerja yang bagus buat masa depan. (siker)

siker.id - Memilih jurusan untuk kuliah bukan persoalan sederhana. Banyaknya pertimbangan dari segi biaya sampai pada peluang kerja kedepannya menjadi sebuah persoalan tersendiri. Salah satu jurusan yang bisa Anda ambil adalah Geografi. Geografi merupakan bidang yang mengkombinasikan ilmu fisik dan sosial. Kamu bisa memiliki kemampuan riset, analisis, pemetaan, dan banyak lainnya kalau kamu mengambil jurusan Geografi. Namun mungkin Anda merasa cemas mengenai prospek masa depan. Apa saja prospek kerja buat lulusan Geografi? Yuk simak ulasannya.

Baca juga: Jurusan Teknik Lingkungan? Wajib Simak Prospek Kerja Ini

Tenaga Pengajar (Guru/Dosen)

Kalau Anda ingin mengabdikan diri pada bidang ilmu pendidikan yang ada di Indonesia, bisa memilih karir sebagai tenaga pendidik. Anda bisa menjadi seorang guru atau dosen setelah menyelesaikan jenjang pendidikan lebih tinggi. Peluang kerjanya di Indonesia terbuka sangat lebar.

Perencanaan Tata Kota

Ilmu Geografi memang sangat erat kaitannya dengan perencanaan wilayah atau tata kota. Anda bisa menjadi pegawai pemerintah atau bekerja sama dengan pengembang properti, pengusaha, dan lain-lain. Jenis profesi yang satu ini juga akan sangat dibutuhkan, saat ini maupun di masa depan. Sesuai namanya, di bidang profesi ini Kamu akan bekerja membuat perencanaan tata ruang kota agar bisa dihuni dengan nyaman.

Kartografer

Prospek kerja Geografi berikutnya adalah menjadi kartografer. Kartografer membutuhkan kemampuan peta yang mumpuni sehingga bisa mendapatkan gaji fantastis. Jenis profesi kartografer ini merupakan salah satu pilihan yang sangat menjanjikan. Tidak hanya dibutuhkan saat ini, justru kartografer akan sangat dibutuhkan di masa depan nanti. Profesi ini juga membutuhkan bekal ilmu yang sangat sesuai dengan apa yang Anda pelajari di jurusan Geografi.

BMKG

Menjadi staf Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) adalah salah satu pekerjaan yang bisa Anda lakukan setelah lulus dari jurusan Geografi. Kalau berhasil diterima sebagai staf BMKG, tentu hal ini merupakan awal karier yang cemerlang dan membanggakan. Sebagai staf di BMKG, Anda akan turut berperan dalam pengawasan kondisi lingkungan seperti cuaca dan kualitas udara.

Baca juga: Prospek Pekerjaan Prodi Teknik Sipil, Selengkapnya

Ahli Transportasi dan Lalu Lintas

Masih berkaitan dengan perencanaan wilayah, pengaturan transportasi dan lalu lintas tak dapat dipisahkan dari tata kota. Dengan kemampuan yang Anda miliki, bisa bekerja dengan pemerintah merencanakan jalur transportasi dan lalu lintas suatu kota dan wilayah tertentu.

Manajemen lingkungan

Sebagai lulusan jurusan Geografi, Anda bisa menjadi ahli manajemen lingkungan. Profesi seperti analis lingkungan banyak dibutuhkan pemerintah maupun perusahaan swasta. Biasanya untuk melakukan penelitian dan analisis sebelum dilakukan perubahan seperti mendirikan bangunan, dan lain sebagainya.

Peneliti

Anda juga bisa menjadi peneliti di bidang Geografi. Untuk menjadi peneliti, tidak hanya dibutuhkan kecerdasan dan kemampuan analisa saja, melainkan juga kemampuan menulis dan berkomunikasi yang baik. Anda bisa menuliskan laporan penelitian dalam bentuk jurnal ilmiah atau menerbitkannya dalam bentuk buku.

Perusahaan Swasta

Lulus dari jurusan Geografi, Anda bisa melamar ke perusahaan swasta khususnya yang bergerak di bidang tambang, minyak bumi, dan gas atau mineral. Perusahaan ini jelas akan sangat membutuhkan surveyor yang berasal dari jurusan Geografi. Mereka juga biasanya akan menawarkan gaji besar.

Manajemen Bencana

Bidang profesi yang satu ini jelas akan sangat dibutuhkan di masyarakat. Anda bisa bekerja di bidang manajemen bencana dengan bergabung sebagai pegawai pemerintah. Anda dapat memberikan kontribusi bersama lembaga mitigasi bencana nasional. Apalagi Indonesia termasuk negara yang rawan akan bencana.

Pemandu Wisata

Jika Anda adalah lulusan Geografi dengan kemampuan komunikasi yang baik, maka bisa jadi pemandu wisata. Anda tentu memahami seluk-beluk geografi lokasi geowisata sehingga profesi ini sangat cocok. Anda bisa mendapatkan banyak uang dari profesi ini apalagi jika Anda dapat banyak tip dari turis.

Sekian artikel tentang peluang kerja lulusan pendidikan geografi. Bila menyukai artikel ini bisa Anda bagikan. Jika ada kritik dan saran bisa tulis pada kolom komentar. Terima kasih.

Baca juga: Bagi Lulusan Teknik Kimia, Simak Prospek Kerjanya Yuk


Editor: Theo Adi -

     

Komentar